Pemkab OKU Siapkan Lahan Pemakaman Untuk Pasien COVID-19

0
Bupati OKU, Drs H Kuryana Azis.

BATURAJA – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ogan Komering Ulu (OKU) menyiapkan lahan pemakaman khusus untuk memakamkan jenazah pasien terkonfirmasi positif terjangkit virus Corona atau COVID-19 di wilayah setempat.

Bupati OKU, H Kuryana Azis, Sabtu (02/05), mengatakan bahwa pemerintah daerah setempat telah menyiapkan lahan pemakaman di Desa Kurup, Kecamatan Lubuk Batang yang jauh dari pemukiman warga. “Untuk penanganan pasien COVID-19 yang meninggal dunia, saya minta agar dibuatkan SK regu pemakaman oleh Dinas Sosial Kabupaten OKU,” katanya.

Dia menjelaskan, hal tersebut dilakukan guna mengantisipasi adanya penolakan dari warga untuk pemakaman pasien yang dimakamkan di tempat pemakaman umum (TPU) wilayah setempat. “Seperti di daerah lain yang banyak terjadi penolakan warga terkait pemakaman pasien COVID-19 ini,” ujarnya.

Hanya saja, bupati yakin warga Kabupaten OKU dapat bijak mengambil keputusan untuk tidak melarang jenazah pasien yang terkonfirmasi COVID-19 dimakamkan di TPU wilayah setempat.

“Karena selain dimakamkan sesuai protokol pemerintah, jenazah yang sudah meninggal juga tidak lagi membawa virus. Meksipun begitu kami sudah menyiapkan lahan khusus guna mengantisipasi penolakan warga,” ujarnya. (kie)