PertaminaSiagaCovid19 : Pertamina Delivery Service (PDS) Hubungi 135, BBM dan LPG Diantar Ke Rumah

0

PALEMBANG, (fokus-sumsel.com) – Pandemi virus Covid-19 di Tanah Air menyebabkan aktivitas masyarakat terbatasi. Himbauan untuk tidak keluar rumah bahkan sudah dikeluarkan Pemerintah. Hal ini tentu menyulitkan masyarakat dalam memperoleh pemenuhan kebutuhan energi untuk kendaraan dan memasak di rumah.
Untuk mengatasinya, Program Pertamina Delivery Service (PDS) yang tersedia di wilayah Marketing Operation Region (MOR) II hadir untuk pelanggan setia produk Pertamina di Palembang .

Layanan ini merupakan solusi untuk masyarakat dalam memperoleh energi baik di tengah situasi pandemik Covid-19, maupun akibat kondisi jalan yang tak menentu atau bahkan jika cuaca hujan dan tidak bisa keluar rumah.

“Konsumen kini dapat memperoleh energi baik untuk kebutuhan kendaraan dan dapurnya hanya dengan duduk di rumah. Berkendara kemanapun menjadi nyaman karena bahan bakar telah terisi penuh di awal perjalanan”, kata Region Manager Communication, Relations & CSR Sumbagsel, Rifky Rahman Yusuf.

Untuk memperoleh layanan istimewa ini, pelanggan hanya perlu menghubungi Pertamina Contact Center 135 dan memesan produk yang diinginkan. Produk yang dipesan akan langsung diantarkan oleh petugas antar ke lokasi tujuan.

Adapun produk Pertamina yang dapat dipesan melalui layanan Pertamina Delivery Service adalah LPG Bright Gas, Pertamax, Pertamax Turbo, Dexlite dan Pertamina Dex.

“Kami harap dengan adanya layanan PDS ini dapat memberikan kemudahan dalam genggaman bagi pelanggan setia untuk mendapatkan produk BBM dan LPG, untuk itu Pertamina siap memenuhi kebutuhan energi dengan hadir hingga ke rumah konsumen”, katanya. (SW)