Buntu, Boneng Nekat Begal Motor Pelajar

0

PALEMBANG – Gara-gara menggasak motor seorang pelajar, Adi Boneng (23), warga Jalan Banten VI Gang Burung Dara, Kecamatan Seberang Ulu II Palembang, diringkus Unit Hunter Polresta Palembang, Rabu (28/8), sekitar pukul 23.45 WIB.

Aksi begal yang dilakukan Boneng dan rekannya yakni DN (DPO) terjadi pada 24 Agustus 2019, di Jalan Banten VI Kecamatan SU II Palembang. Korbannya yakni M Rafly Romadhon (14), seorang pelajar, warga Jalan KH Balkhi Banten VI Kelurahan 16 Ulu, Kecamatan SUII Palembang.

Bermula saat korban sedang melintas di TKP (tempat kejadian perkara) mengunakan motor Yamaha Jupiter Z1 bernopol BG 3925 ABS. Kemudian datang kedua pelaku langsung menodongkan pisau ke arah korban dan merampas motor korban.

Atas kejadian ini korban pun langsung melapor ke Polresta Palembang dengan No LPB/1878 /VIII/2019/SUMSEL /RESTA /SPKT, 27 Agustus 2019.

Usai menerima laporan dari korban, polisi pun bergerak cepat untuk melakukan penyelidikan. Akhirnya, satu pelaku begal yakni Boneng berhasil diringkus petugas Hunter saat berada tak jauh dari rumahnya.

Saat sedang asik nongkrong, petugas pun langsung menyergapnya. Meski hendak kabur Boneng berhasil ditangkap petugas dan langsung digelandang ke Polresta Palembang.

Wakasat Reskrim, AKP Ginanjar Aliya didampingi Kanit Hunter Aiptu Agus Akbar membenarkan, telah mengamanakan satu pelaku begal.

”Selain pelaku, anggota juga mengamankan barang bukti berupa 1 unit sepeda motor Merk Yamaha Jupiter Z1 warna merah hitam Plat nomor kendaraan BG 3925 ABS milik korban yang dirampas pelaku. Dan 1 buah senjata tajam jenis pisau bergagang plastik warna orange, yang digunakan pelaku saat melakukan aksinya,” ungkap AKP Ginanjar, Kamis (29/8).

“Atas ulahnya pelaku akan dikenakan pasal 365 KUHP dengan ancaman penjara di atas 5 tahun penjara,” tukasnya.

Sementara itu, pelaku Boneng ketika ditemui di ruang piket reskrim mengaku perbuatannya melakukan aksi begal itu bersama rekannya. “Iyo pak, baru sekali ini lah aku ngambek motor. Ini pun kareno terpakso, kareno aku buntu katek duet nak bejajan,” kilahnya. (yns)